Gigi Tumbuh di Hidung, Pria Ini Mimisan Tiap Bulan Selama 3 Tahun
- Internasional
- 0
- 12 Agu 2014 17:06
Gigi yang tumbuh dalam hidung. (American Journal Case Reports)
Namun, seperti dikutip dari New York Daily, Selasa (12/8/2014), akhirnya lelaki yang tak disebutkan identitasnya itu memaksakan diri periksa ke dokter.
Hasil pemeriksaannya begitu mengejutkan, ternyata ada gigi yang tumbuh di lubang hidungnya. Dokter mengatakan, gigi ekstra yang tumbuh dalam lubang hidung pemuda berusia 22 tahun itulah yang menjadi penyebab pendarahan konstan yang dialaminya.
Selain itu, dokter dari King Fahd Military Medical Complex di Dhahran mengaku sangat terkejut ada gigi nakal itu. Sebab jumlah gigi pada pasiennya itu hampir sempurna.
Guna menghentikan mimisan itu, si pemuda pun menjalani operasi pengangkatan gigi dan berhasil. Kasus ini sangat langka bahkan telah dieksplorasi dalam studi yang dipublikasikan dalam American Journal of Case Reports.
Sebelumnya operasi pengangkatan gigi dengan jumlah fantastis terjadi di di India. Tim dokter mencabut 232 gigi dari mulut seorang seorang remaja berusia 17 tahun di negara itu. Operasi itu berdurasi panjang yakni selama 7 jam.
Pasien mengaku menderita rasa sakit tak terperi di bagian mulut dan gigi selama 18 bulan. Anak desa itu dibawa ke rumah sakit di kota besar, setelah dokter setempat gagal untuk mengidentifikasi penyebab masalah.
Para dokter di Mumbai yang memeriksanya menyebut, Ashik mengalami kondisi yang 'amat jarang' dan bahkan 'memecahkan rekor'. (Mut)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar